Kecamatan Biringkanaya kembali Gelar Safari Ramadhan, Kini di Kelurahan Bakung

oleh
oleh

MAKASSAR – Melanjutkan Kegiatan Safari Ramadhan, Camat Biringkanaya Benyamin B. Turupadang, S.STP.,M.Si. bersama jajaran berkunjung ke Masjid Al Qadri BTN Pepabri JI. Laikang Rewata Kelurahan Bakung.

Setibanya di Lokasi (Masjid Al Qadri), Camat disambut oleh Lurah Bakung Ricky Andhika Karumpa, S.STP., M.Si. dan Panitia Masjid yang tengah menggelar proses pelaksanaan Shalat Tarawih.

Safari Ramadhan kali ini dihadiri Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar (FKKM) dr. Udin Syahputra Malik yang didaulat memberikan sambutan disela prosesi pelaksanaan Shalat Tarawih.

Dalam sambutannya dr. Udin mengajak Jamaah tetap istiqomah menjalankan ibadah dibulan suci Ramadhan khususnya di penghujung Ramadhan ini.

Selain itu Beliau juga mengajak jamaah tetap mengawal dan mengawasi tumbuhkembang, pergaulan generasi muda dengan mendukung Program Pemerintah Jagai Anakta’

Tak lupa dr. Udin mengingatkan agar tetap menjaga kesehatan dengan selektif memilih makanan yang cukup gizi saat buka puasa dan saat Sahur.

Dalam Safari Ramadhan ini Kapolsek Biringkanaya AKP. Muh. Thamrin, SE. juga mengajak Jamaah agar senantiasa waspada dan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Dan sekiranya terdapat keluhan, laporan, warga dapat langsung mengadu dengan mengakses Website “SANNANG”.

Setelah Shalat Tarawih dilaksanakan, Camat Benyamin membuka diskusi Tudang Sipulung bersama warga guna menyerap dan mendengar keluhan dan aspirasi warga Kelurahan Bakung.

No More Posts Available.

No more pages to load.