Lurah Pattingalloang Baru Respon Keluhan Warga Terkait Susahnya Air Bersih

oleh

MAKASSAR — Hariyanto Lurah Pattingalloang Baru, Kecamatan Ujung Tanah bersama Koordinator Pakandatto Kota Makassar, Muhammad Akil Djamaluddin dan anggota DPRD Makassar mendengar keluhan warga di Kelurahan Pattingalloang Baru, Kecamatan Ujung Tanah, mengenai susahnya air bersih. Senin (12/12/2022).

Menurut, Hj. Dida Salah satu warga mengatakan Selama Ini sangat susah untuk menikmati air bersih.

“Kami disekitar sini sudah lama tidak menikmati air bersih, jadi warga menikmati air harus beli dan pakai gerobak untuk menikmati air leden,” keluhnya.

Hariyanto Lurah Pattingalloang Baru mengaku selama ini masyarakat mengeluhkan susahnya air bersih khususnya di jalan Sabutung Timur.

“Kami turun langsung mendengar dan merespon keluhan warga terkait pelayanan Air bersih yamg sudah 2 tahun tidak mengalir ke warga jalan sabutung timur,” ucapnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Anggota DPRD Kota Makassar dan koordinator pakandatto yang telah membantu warga.

“Terimakasih kepada Anggota DPRD Kota Makassar dan koordinator pakandatto H. Ray Suryadi, Muh. Akil dan kepala wilayah 1 PDAM  yang sudah membantu warga kami,” tuturnya.

Muhammad Akil Djamaluddin selaku koordinator Pakandatto Kota Makassar mengatakan, selaku pemuda utara baru akan senantiasa mendengar keluhan masyarakat.

“Insyaallah sore ini kita akan di bantu air tangki sebagai solusi pertama dan semoga bantuan dari PDAM kota Makassar bisa dimanfaatkan, Masalah pasti ada solusinya,” ujar Koordinator Pakandatto kota Makassar. (Win)

No More Posts Available.

No more pages to load.