Mario David Yakin Serapan Anggaran DPU Makassar Capai Target Akhir Tahun

oleh
oleh

MAKASSAR – Realisasi serapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran (TA) 2022, pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar belum maksimal atau masih rendah.

Bahkan data yang diperoleh dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapenda) Makassa, ada beberapa OPD masih di bawah 50 persen realisasi serapan anggarannya.

Seperti di Dinas Pekerjaan Umum atau PU Makassar, serapan anggaran baru sekitar 10 persen dari target Rp636 miliar, baru terealisasi Rp65 miliar atau 10 persen.

Menanggapi hal itu, Anggota Banggar DPRD Makassar Mario David mengakui bahwa, realisasi serapan anggaran dibeberapa OPD masih rendah.

“Iya (masih rendah), tapi saat ini khusus PU sudah mereka Gaspol. Beberapa waktu lalu terkendala di tender, tapi saya amati pemenang tender sudah banyak yang jalan,” kata Mario pada Jumat

(18/11/2022).

Legislator Fraksi NasDem DPRD Makassar ini juga sangat yakin, meski waktu yang cukup mepet ini, realisasi serapan pada Dinas PU bisa mencapai sekitar 50 persen.

“Bisa (tercapai), karena proyek yang jalan banyak, betonisasi jalan yang banyak serap anggaran,” tegasnya.(DN)

No More Posts Available.

No more pages to load.