Dinsos Makassar dan dr Udin Malik Salurkan Bantuan Kebakaran di Jongaya

oleh
oleh

MAKASSAR – Pemerintah kota Makassar melalui Dinas Sosial Kota Makassar menyalurkan bantuan bagi warga terdampak bencana kebakaran di Kelurahan Jongaya Kecamatan Tamalate. Senin 06/11/2023.

Kepala Bidang Penanganan Bencana, Sember Pamboako, S.E., M.Si, mengatakan, penyerahan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah kota Makassar, dan diharapkan dapat memenuhi kebutuhan terhadap warga yang ditimpa bencana

Bantuan tersebut diserahkan oleh Sember Pamboako, bersama Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar, dr. Udin Malik dan diterima oleh perwakilan Kelurahan yang nantinya diberikan kepada korban.

Bantuan logistik yang diberikan oleh Dinas Sosial berupa mie instan, minyak, sarung, daster, family kit, sandang dewasa, tikar, terpal, kasur, selimut, makanan siap saji, lauk pauk siap saji serta makanan anak.

“Diharapkan dengan adanya bantuan logistik ini, mampu meringankan beban dari keluarga korban kebakaran,”tutur Kepala Bidang Penanganan Bencana, Sember Pamboako, S.E., M.Si.

Peristiwa kebakaran yang terjadi pada tanggal 5 November 2023 di Kelurahan Jongaya ini menimpa 12  unit rumah serta berdampak 17 KK dan 67  jiwa.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.