Plt Camat Bontoala Bersama Lurah dan Babinsa Datangi Konter

oleh

MAKASSAR – Plt Camat Bontoala, Aswin Kartapati Harun bersama Lurah Bontoala dan Babinsa Bontoala serta Dinas Kesehatan Makassar melakukan kegiatan kontainer terpadu (Konter).

Dimana kegiatan tersebut dilaksanakan di Pelayanan Kontainer Kelurahan Bontoala, tepatnya di Halaman Masjid Raya, pada Rabu (9/8/2023).

Sebelumnya, Pemerintah Kota Makassar akan menjadikan Kontainer Makassar Recover sebagai pusat pelayanan bagi masyarakat. Di mana, akan ada 41 pusat kegiatan pelayanan yang dihadirkan pada Kontainer Makassar Recover.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto menamai kegiatan tersebut sebagai Kontainer Terpadu (Konter) yang akan menjadi pusat penyelesaian berbagai masalah masyarakat.

Danny Pomanto sapaan akrabnya menyebut kontainer akan menjadi pusat pelayanan terpadu yang mencakup berbagai bidang seperti administrasi kependudukan (capil) dan kesehatan.

“Semuanya ada di situ, ada capil, kesehatan. Jadi merupakan pelayanan terpadu. Pusat pemulihan seluruh persoalan,” ujar Danny Pomanto.

Maka dari itu, Danny Pomanto menginstruksikan kepada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bertanggung jawab atas layanan yang mereka berikan di 143 kontainer di setiap kelurahan.

Setiap layanan memiliki waktu pelayanan yang ditentukan, di mana kegiatan dalam bidang sosial kemasyarakatan dan kegawatdaruratan akan dilakukan selama 24 jam penuh.

Sedangkan, untuk beberapa kegiatan lainnya akan berlangsung selama jam kerja dari pukul 08.00 hingga 17.00 WITA. Layanan kesehatan dan pelatihan ekonomi akan memiliki durasi sekitar dua jam.

Danny berharap kebijakan baru ini akan meningkatkan aksesibilitas terhadap pelayanan sipil bagi semua masyarakat. Implementasi teknis akan dilakukan oleh masing-masing kelurahan, termasuk pengumuman mengenai waktu dimulainya dan durasi setiap layanan.

No More Posts Available.

No more pages to load.