MAKASSAR — DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sulawesi Selatan siap mendukung setiap program Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.
Hal itu diungkapan langsung oleh Ketua DPP APINDO Sulsel, Suhardi saat melakukan audiensi ke Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto, Senin (5/12/22).
Suhardi yang Juni 2022 lalu terpilih jadi ketua memperkenalkan seluruh anggota barunya dan menyatakan siap untuk mendukung program strategis Danny.
“Kehadiran kami ke sini untuk silatuhrahmi dan memperkenalkan kepada Wali Kota anggota baru karena Apindo ini mendukung program pak Wali ini,” ucapnya.
Danny pun menyambut baik kesiapan dari pihak APINDO Sulsel. Ia menjelaskan beberapa program yang sementara berjalan dan yang akan terlaksana.
Seperti Lorong Wisata (Longwis), Japparate dan Revitalisasi Karebosi.
“Longwis sementara jalan. Bisa kita masuk di sana untuk membangkitkan pengusaha kecil seperti UMKM dalam lorong,” sebutnya.
Dengan begitu, kata Danny, sinergitas semua pengusaha besar dalam mendukung majunya UMKM dalam lorong sehingga bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kota Makassar.(*)