Los Angeles Business Council Tertarik Jajaki Kerja Sama dengan Kota Makassar

oleh
oleh

LOS ANGELES – Los Angeles Business Council tertarik menjajaki peluang kerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto (Danny).

Di hadapan pengusaha sukses Los Angeles, Danny Pomanto memperlihatkan video berupa rancangan pembangunan masa depan Kota Makassar yang berstandar internasional.

Proyek tersebut diramu menjadi 10 investasi terbaik Kota Makassar, yakni Makassar Sombere’ & Smart City Hall atau dikenal dengan New Balai Kota.

Lalu, The Master (Terminal, Hotel, Mall, Stadium, Expo & Recreation), Balang Tonjong Lakeside Resort (super block, recreation & water conversation), dan Tallo River Eco Town.

Kemudian, Somba Opu Double Decker City Walk, Sombere’ Makassar LRT, Green Parking Garage, Makassar Waste to Energy, City Fiber Optic Network, dan Integrated City Toll Road.

A.G. Global Capital, perusahaan investasi yang bergerak di bidang keuangan, real estate, wisata, dan teknologi menilai ide-ide pembangunan yang saat ini digagas Danny Pomanto sangat visioner.

“Saya dan kolega yakin dengan iklim investasi yang diciptakan Kota Makassar,” kata Jason A. Gahari, Managing Director A.G. Global Capital, Selasa malam (27/7/2022) waktu setempat.

Kunjungan Danny Pomanto ke Los Angeles diharapkan terus berkelanjutan. Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI), Pemkot Makassar, dan para investor akan menggarap tiga proposal investasi secara serius.

Sementara itu, Wali Kota Makassar, Danny Pomanto, merespons positif rencana penjajakan kerja sama investasi dengan Los Angeles Business Council.

“Kita harap peluang investasi yang kita tawarkan ke mereka bisa berkelanjutan lewat Memorandum of Understanding (MoU),” tutur Danny.

Kehadiran Los Angeles Business Council di dalam pertemuan tersebut merupakan undangan langsung Konsul Jenderal RI di Los Angeles Amerika Serikat (AS), Saud Purwanto Krisnawan.

KJRI ingin memperlihatkan secara langsung potensi peluang investasi yang bisa dijajaki dengan Pemkot Makassar.(*)

No More Posts Available.

No more pages to load.