Dewan Dukung Polisi Razia Distributor Sepeda Listrik di Makassar

oleh
oleh

Makassar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar mendukung langkah kepolisian melakukan razia terhadap distributor sepeda listrik.

Hal itu untuk menjaga keamanan berlalu lintas pengendara roda dua dan empat yang penggunaannya sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

“Lantas kita mendorong pemerintah khususnya penyidik, baik kejaksaan maupun kepolisian untuk melakukan rasia terhadap seluruh distributor, agen, dan pejalur sepeda listrik,” ujar Sekertaris Komisi A DPRD Makassar, Abdul Wahab Tahir, Kamis, (14/7/2022).

“Ini untuk menyelamatkan generasi, keberlangsungan generasi kita, mohon kepada seluruh orang tua untuk tidak memanjakan anaknya dengan sepeda listrik karena potensi membuat anak celaka,” lanjutnya.

Politisi Golkar ini mengimbau orang tua untuk tak memberikan anak sepeda listrik. Menurutnya, jika imbauan ini tak dipatuhi bisa kena sanksi pidana.

“Kalau ini tidak diindahkan, orang tua bisa dijatuhkan sanksi pidana, karena memfasilitasi orang untuk celaka, atau mencelakakan orang, mohon kepedulian bersama,” imbaunya.

Menurutnya, ada potensi pelanggaran hukum pidana bagi orang tua dan distributor lantaran memfasilitasi dan memperjualbelikan barang ilegal.

Ia pun mengusulkan, jika penggunaan sepeda listrik bisa digunakan di beberapa fasilitas umum, seperti Lapangan Karebosi namun dengan pengawasan ketat.

“Di situ ada lapangan beton bisa dimanfaatkan, tetapi ingat dengan pengawasan orang tua, tidak seperti sekarang bisa mencelakakan dirinya, bisa mencelakakan orang lain,” terangnya.

Wahab pun berharap, pemerintah kota bisa memberikan imbauan kepada penyalur, serta agen dan distributor untuk tidak menjual secara umum.

“Kalau didapati ada penyalur agen dan distributor yang menjual umum, maka kita mendesak untuk dicabut izin usaha untuk menyelamatkan generasi muda Kota Makassar,” pungkasnya. (Win)

No More Posts Available.

No more pages to load.