MAKASSAR – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Makassar Mahyuddin, membuka resmi acara Roadshow Seleksi Nasional IdenTIK tahun 2022. Di Hotel Swiss Bell Makassar. Rabu (1/6/2022).
Acara yang diselenggarakan Direktorat Pemberdayaan Informatika, Ditjen Aplikasi Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika dalam rangka Roadshow Seleksi Nasional IdenTIK tahun 2022 di Kota Makassar.
Mahyuddin mengatakan dipilihnya kota Makassar sebagai tempat terselenggaranya kegiatan IdenTik sudah sangat tepat, alasannya karena banyak identik ditemukannya bukti sejarah.
“Kota Makassar sebagai ibukota Provinsi banyak ditemukan bukti sejarah, jadi sangat cocok panitia memilih Makassar sebagai tempat road show,” ucapnya dalam sambutannya.
Dirinya menuturkan saat pandemi melanda, banyak pelaku UMKM berdampak pada usahanya. sehingga banyak yang tidak bertahan.
“Hanya pelaku ekonomi yang menggunakan teknologi informatika yang mampu bertahan, hingga startup menggunakan teknologi yang bisa bertahan,” imbuhnya.
Olehnya itu Mahyuddin mengucapkan selamat kepada peserta IdenTik dan meminta peserta mencurahkan segala pikiran dan semangat dalam mengikuti roadshow Identik.
Selamat kepada para peserta saya harap kegiatan ini membuahkan peradaban yang lebih baik kedepan bagi Indonesia,” jelas Mahyuddin.(*)