MAKASSAR – Perhelatan Pilgub terbilang masih lama, namun perbincangan terkait figur potensial yang memiliki kans untuk bertarung sudah mulai dibahas oleh publik.
Menurut Syarifuddin Daeng Punna tokoh masyarakat Sulsel di Jakarta dinamika politik pemilihan gubernur sudah mulai terasa , meski masih tersisa waktu 2 tahun untuk bakal calon guna mempersiapkan diri ikut berkompetisi nantinya.
“Saya melihat hampir semua orang sudah mulai membincangkan figur-figur yang mempunyai kans untuk ikut bertarung dalam perhelatan pilgub sulsel mendatang,” ujar pria yang akrab disapa SAdAP ini dalam pesan whatsapp, Jumat (14/5).
Menurutnya, ada beberapa nama yang santer di isukan bakal meramaikan bursa Calon Gubernur Sulsel, diantaranya, Ramdhan Pomanto, Adnan Purichta IYL, dan Mayjend TNI Marga Taufiq.
Ketiga nama yang di perbincangkan mempunyai kans yang cukup besar dengan melihat geopolitik masing-masing. Misalnya seperti Mayjend TNI Marga Taufiq, meskin dapat dikatakan sebagai figur baru yang muncul dalam kontestasi pilgub, namun jangan salah kalau beliau pernah meniti karir sebagai Dandimtabes Makassar.
Selain itu pernah menjabat sebagai Pangdam Pattimura, lanjut SAdAP, artinya secara jenjang karir beliau telah paripurna dengan menyandang bintang dua dipundaknya.
Secara geopolitik, Marga Taufiq merupakan putra daerah Luwu, dimana secara politik Luwu merupakan wilayah yang sangat diperhitungkan oleh kandidat gubernur di setiap pilgub, hingga menjadikan Luwu sebagai garapan dengan menggaungkan Isu pemekaran DOB.
“Setiap perhelatan pilgub Sulsel dari masa ke masa geopolitik menjadi penentu, dan sudah saatnya kita beri kesempatan kepada putra luwu untuk mengabdi membangun Sulsel dan yang paling representatif adalah Mayjend Marga Taufiq,” tutup SAdAP. (*)
The post SAdAP Nilai Mayjen Marga Punya Peluang di Pilgub Sulsel appeared first on Maccanews.