Guna mengurai masalah kemacetan di wilayah Kecamatan Tamalanrea. Camat Kaharuddin Bakti menghadiri rapat evaluasi di kantor Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan, jalan Perintis Kemerdekaan KM 15 Daya, Senin (14/10/2019).
“Saya ikut bersama staf SKPD lain, untuk membicarakan masalah lalu lintas khususnya daerah Tamalanrea seperti jalan Perintis Kemerdekaan, BTP”, kata Kaharuddin Bakti.
Lebih lanjut, beberapa SKPD lain turut hadir dalam rapat evaluasi tersebut di antaranya. Satpol PP, PD Parkir, camat, lurah, serta pelaku usaha dan lain lain.
Kaharuddin sendiri mengaku, dirinya datang bersama lurah Tamalanrea dan lurah Tamalanrea Jaya. Keduanya tampak mendampingi Kaharuddin, selaku Camat Tamalanrea.
“Pada kesempatan itu, kita memberikan beberapa masukan, usul atau solusi dalam hal untuk mengurai kemacetan lalulintas, khususnya di wilayah kecamatan Tamalanrea”, tutupnya.(Nur)
The post Mengurai Kemacetan di Wilayahnya, Camat Tamalanrea Hadir Pada Rapat Evaluasi Dishub Sulsel appeared first on Maccanews.