Alasan Mahfud Ogah Jadi Timses Jokowi maupun Prabowo

oleh
oleh
Alasan Mahfud Ogah Jadi Timses Jokowi maupun Prabowo

MACCANEWS- Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD mengaku tidak akan masuk menjadi tim sukses salah satu pasangan calon dalam pilpres 2019. Posisinya sebagai anggota Badan Pembinaan Idiologi Pancasila (BPIP) menjadi alasan utama dia tidak mungkin menjadi tim sukses.

“Saya tidak bisa menjadi ketua tim sukses atau tim pemenangan karena saya masih di Badan Pembinaan Idiologi Pancasila (BPIP). BPIP itu tuh ditugaskan oleh Presiden oleh Pak Jokowi untuk menata idiologi, termasuk di dalamnya bagaimana netralitas,” ujar Mahfud, usai menghadiri acara PSI di Balai Sarbini, Jakarta Pusat, Senin 20 Agustus 2018.

Menurut Mahfud, netralitas yang harus dijaga BPIP adalah dengan menjaga penyelenggara negara dan idiologi bangsa.

“Netralitas penyelenggara negara, dan idiologi penyelenggara negara juga. Kalau saya masuk tim sukses yang manapun, berarti saya tidak netral,” ujarnya.

Apalagi, hingga saat ini Mahfud mengaku belum ada tawaran baik dari kubu Jokowi maupun Prabowo untuk menjadi tim sukses. Kalaupun nanti menjadi tim sukses, maka dia akan mundur dari BPIP. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.