MACCANEWS- Kepala Kepolisian Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Tito Karnavian berharap ada kajian akademik untuk mengevaluasi kembali sistem pilkada langsung. Menurut Tito, sistem pilkada langsung terbukti memuat banyak dampak negatif selain aspek positif.
“Kita paham Pilkada langsung diusulkan saat era reformasi, tujuannya masyarakat bisa memilih pemimpinnya secara langsung. Tetapi setelah 20 tahun kita juga lihat ada dampak negatif dari Pilkada langsung ini,” kata Tito saat memberikan pidato kunci dalam peluncuran buku dan seminar nasional “Realitas dan Tantangan Konstitusionalisme HAM di Tahun Politik” di Universitas Islam Indonesia (UII), Yogyakarta, Sabtu (31/3).
Masyarakat, menurut dia, secara langsung maupun tidak akan terbelah mengikuti pilihan politik masing-masing. “Suka atau tidak suka kita sudah membelah masyarakat dan setiap keterbelahan itu kalau tidak dikontrol akan menimbulkan konflik,” kata dia.
Selain itu, para kontestan politik atau calon kepala daerah juga banyak yang melakukan segala cara untuk merebut suara. Segala cara itu, misalnya dilakukan dengan melontarkan kampanye hitam, kampanye negatif untuk mendegradasi kawan politik.