MAKASSAR – Bertempat di Gammara Jl.Metro Tanjung Bunga Makassar, Pada hari Kamis (27/1/2022) dilaksanakan Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus TP. PKK dan Bunda PAUD Kelurahan Sekecamatan Mariso, yang Juga Dihadiri Oleh Sekcam Mariso Muh.Ikbal,SKM.M.Kes , Lurah dan Kepala Puskesmas Se Kecamatan Mariso Kota Makassar Masa Bakti Tahun 2022 – 2026.
Camat Mariso Juliaman.S.Sos mengucapkan pelaksanaan Pelantikan Tp. PKK dan Bunda PAUD Kelurahan Sekecamatan Mariso, tentunya program Kegiatan harus searah dengan Visi TP. PKK
Terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera lahir dan batin.
Serta misi TP. PKK, pembentukan karakter keluarga penghayatan, pengamalan pancasila, kegotong royongan serta melalui dan keadilan gender.
peningkatan pendidikan dan ekonomi keluarga melalui berbagai upaya keterampilan dan pengembangan koperasi.
peningkatan Ketahanan Keluarga melalui pemenuhan pangan, sandang dan perumahan sehat dan layak huni.
peningkatan derajat kesehatan keluarga, kelestarian lingkungan hidup serta perencanaan sehat peningkatan pengelolaan Gerakan PKK meliputi kegiatan pengorganisasian dan peningkatan Sumberdaya Manusi.
Dalam pelaksanaan Pelantikan TP.PKK Kelurahan, ada 7 Kelurahan yang dilantik, yaitu : Kelurahan Kunjung Mae, Kelurahan Lette, Kelurahan Kampung Buyang, Kelurahan Bontorannu, Kelurahan Tamarunang dan Kelurahan Mariso.
Selain itu pada hari ini juga telah dilaksanakan Pelantikan Bunda PAUD ( Pendidikan Anak Usia Dini) yang nantinya berperang sebagai sosok mitra utama, tokoh sentral, figur ibu dalam gerakan nasional PAUD Berkualitas dengan layanan holistik
integratif di setiap jenjang pemerintahan. Keberadaan Bunda PAUDvdiharapkan dapat memotivasi masyarakat dan para pemangku kepentingan PAUD untuk menyediakan layanan PAUD berkualitas dengan layanan holistik integratif.
Dalam pelaksanaan kegiatan nantinya bunda Paud Kelurahan Bersama masyarakat membentuk kelompok kerja atau disebut Pokja Bunda PAUD tingkat Kelurahan berkoordinasi dengan Unsur Terkait di tingkat kecamatan, Satuan PAUD, atau pemangku kepentingan lainnya guna mewujudkan penyelenggaraan PAUD berkualitas dengan layanan holistik dan integratif
Dia menambahkan bahwa kegiatan PKK sendiri berpegang pada prinsip pemberdayaan dan partisipasi masyarakat lewat pemberdayaan keluarga sehingga diharapkan pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan yang telah dilantik nantinya akan berperan sebagai motivator, fasilitator, perencana, pelaksana, pengendali dan penggerak di masyarakat. (*)