Pemkot Parepare Target E-Planning Selesai Tahun 2019

oleh
oleh

MACCANEWS.COM, PAREPARE- Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare menargetkan E-Planning atau perencanaan berbasis elektronik selesai tahun ini.

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Parepare, Iwan Asaad saat coffee morning bersama Bappeda, Senin (4/2/2019).

“E-planning digunakan sebagai alat perencanaan pembangunan secara elektronik yang terkoneksi sampai SKPD dan outputnya adalah RKPD, sehingga harus selesai di tahun ini,” ujarnya.

Iwan berpesan, agar Bappeda tetap menjaga kebersamaan dan kerjasama, dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya.

“Pimpinan mengedepankan kinerja-kinerja yang maksimal. Jadi, Bappeda tetap diharapkan menjadi koordinator SKPD untuk mengawal rencana pembangunan lewat RPJMD,” jelas Iwan.

Iya juga menekankan agar Plt Kepala Bappeda tetap menjalin komunikasi secara intens dengan Sekda.

“Coffee morning seperti ini merupakan wadah komunikasi yang efektif, dan mesti dipertahankan,” harap dia. (Sha)

No More Posts Available.

No more pages to load.