Kadispora Sulsel Tekankan Pemuda Makassar Jadi Pelopor Pejuang

oleh
oleh
Kadispora Sulsel Tekankan Pemuda Makassar Jadi Pelopor Pejuang

MACCANEWS – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Sulawesi Selatan, Sri Endang Sukarsih tekankan pemuda Makassar agar kembali menjadi pelopor pejuang dengan mengedepankan bela negara dan Kecintaan terhadap tanah air.

“Pemuda menjadi contoh dalam bermasyarakat sesuai amanat UU 40 tahun 2009 terkait ancaman negara agar tidak terjerumus dalam biang-biang kesesaatan yang akan menghancurkan Bangsa,” ungkapnya saat menjadi Narasumber pada kegiatan Konvensi Pemuda #2019 yang diselenggarakan si Ballroom Phinisi UNM, Jalan A.P. Pettarani Makassar, Ahad (28/10/2018).

Ia berharap dengan adanya kegiatan Konvensi Pemuda seperti ini, pemuda dapat lebih tergerak membantu memajukan bangsa serta tidak apatis dalam berbagai hal.

Senada disampaikan Sekjend Fraksi Muda Indonesia (FMI) Dadang Mas Bakar, ia menyebut pemuda sekarang sudah mulai berani mengungkapkan pendapat, ia turut memuji peran pemerintah yang berani turun langsung kelapangan untuk membantu pemuda lebih berperan.

“Pemuda sudah mulai beranjak, itu semua tak lepas dari peran tokoh-tokoh dipemerintahan yang senantiasa turun langsung ke pemuda,” ungkap Mahasiswa Psikologi UNM ini.

Kegiatan Konvensi Pemuda #2019 merupakan salah satu program dari Fraksi Muda Indonesia (FMI) yang bertujuan untuk mencetuskan aspirasi pemuda dalam menjaga dan berkontribusi bangsa melalui bela negara, termasuk memasuki momen memilihan Umum 2019 mendatang. (Noval)

No More Posts Available.

No more pages to load.