Maccanews, Bulukumba — Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bulukumba Akbar Amnur aktif melakukan kontrol rutin ke blok hunian dan dapur sebagai bentuk pengawasan dan pembinaan terhadap warga binaan pemasyarakatan (WBP), serta petugas yang sedang bertugas di dapur, Jumat (23/05)
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Lapas Bulukumba dalam menciptakan lingkungan Lapas Bulukumba yang tertib, aman, dan sehat bagi seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP)
Kalapas Akbar Amnur menekankan pentingnya menjaga amanah dan tanggung jawab.
“Kalian sudah diberikan kepercayaan untuk berada di dapur. Jangan sampai kepercayaan ini dirusak dengan tindakan yang tidak bertanggung jawab,” tegas Kalapas
Kalapas juga mengingatkan agar pemberian makanan kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP) dilakukan secara adil dan merata.
“Jangan ada perbedaan dalam pembagian makanan, karena hal tersebut dapat menimbulkan rasa iri di antara warga binaan Pemasyarakatan (WBP) dan berpotensi memicu keributan,” pesannya.
Yang terpenting lagi katanya, tetap menjaga kebersihan dapur agar proses pengolahan makanan tetap higienis dan layak konsumsi.-(*)
Editor Suaedy