Potensi Susul PPP, Dukungan Perindo Terbuka Lebar Usung Indira Yusuf Ismail

oleh

MAKASSAR – Konstelasi politik menjelang Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar 2024 masih sangat dinamis. Masih sedikit partai yang sudah menyatakan dukungannya kepada para bakal calon wali kota. Misalnya Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Partai berlambang Ka’bah itu, terang-terangan mendukung Indira Yusuf Ismail. Bahkan sudah mengeluarkan surat rekomendasi buat Ketua TP PKK Makassar tersebut.

Surat itu, diserahkan langsung Wakil Ketua Umum PPP, Dra Hj Ermalena ke Indira Yusuf di Jakarta, pada Rabu, 12 Juni 2024.

Lantas Bagaimana Peluang Indira Yusuf Diusung Partai Lain?

Indira Yusuf berpeluang diusung Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Makassar, menyusul PPP.

“Peluang masih terbuka karena kondisi Makassar masih sangat dinamis,” kata Ketua Perindo Makassar, Afdalyana Rachman, via pesan singkat WhatsApp, Jumat 21 Juni 2024.

Menurut Afdalyana, Indira Yusuf memiliki kans besar di Makassar. Namun, partainya masih menunggu kepastian, siapa yang bakal mendampingi Indira Yusuf nantinya.

Partai besutan Hary Tanoesoedibjo tersebut memang menganjurkan seluruh pengurus daerah untuk mendukung bakal calon yang sudah mempunyai pasangan calon.

“Belum ada yang berpasangan calon wali kota dan wakil wali kota. Sementara kondisi dari DPP (pengurus pusat) menganjurkan sebaiknya mendukung yang sudah punya pasangan,” jelas Afdalyana.

“Belum ada waktu pasti dari DPP (menentukan dukungan), sambil menunggu perkembangan,” sambungnya.

Perindo sudah menutup pendaftaran bagi bakal calon lain. Terdapat delapan figur yang sudah mendaftar. Selanjutnya, Perindo melakukan assesment internal untuk menentukan usungan.

“Pendaftaran sudah tutup. Perindo hanya adakan assesment internal melihat dari latar belakang pengalaman (bakal calon) dan survei eksternal,” tegas Afdalyana.

Sebagai informasi tambahan, Indira Yusuf belakangan ini telah bertemu dengan sejumlah figur yang juga ingin maju bertarung di Pilwalkot Makassar kali ini. Seperti, And Rahman Bando, Rahman Pina dan Munafri Arifuddin.

Para bakal calon tersebut, mendatangi kediaman Indira Yusuf, di Jalan Amirullah. Kendati begitu, Indira Yusuf tidak ingin berspekulasi menanggapi pertemuannya dengan mereka.

“Peluang berpasangan dengan siapa itu tergantung komunikasi politik. Kita juga masih menunggu hasil survei,” kunci istri Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto tersebut.

Bagi sejumlah komunitas, Indira Yusuf sangat layak untuk maju sebagai calon wali kota, bukan wakil wali kota. (***)

No More Posts Available.

No more pages to load.