Camat Biringkanaya Benyamin B Turupadang Minta Petugas Kebersihan Bersihkan Drainase Hadapi Musim Hujan

oleh
oleh

Camat Biringkanaya, Benyamin B Turupadang, memberikan instruksi tegas kepada petugas kebersihan di wilayahnya untuk segera membersihkan drainase sebagai upaya persiapan menghadapi musim hujan yang telah tiba, Jumat (24/11/2023).

Langkah ini diambil guna mencegah potensi genangan air dan banjir yang dapat mengganggu kenyamanan warga serta merugikan fasilitas umum.

Dalam arahannya, Camat Turupadang menekankan pentingnya menjaga saluran drainase agar tetap lancar dan tidak tersumbat.

Beliau mengingatkan bahwa pembersihan drainase merupakan langkah proaktif untuk mengurangi risiko banjir dan genangan air di beberapa titik rawan.

Petugas kebersihan diminta untuk fokus pada area-area yang rentan terhadap genangan air, seperti persimpangan jalan, perempatan, dan area pemukiman padat penduduk.

Tugas ini dianggap sebagai bagian dari tanggung jawab bersama dalam menjaga infrastruktur perkotaan dan menghadapi tantangan yang mungkin timbul selama musim hujan.

Camat Ben juga menyoroti perlunya koordinasi yang baik antara petugas kebersihan dan warga masyarakat.

Ia mengajak seluruh warga untuk turut serta dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar, termasuk membersihkan saluran air di sekitar rumah masing-masing.

Pemerintah kecamatan telah menyiapkan alat dan perlengkapan yang diperlukan untuk memudahkan petugas kebersihan dalam menjalankan tugas pembersihan drainase.

Hal ini sebagai bentuk dukungan maksimal dari pemerintah kecamatan untuk memastikan kesiapan wilayah menghadapi dampak cuaca ekstrem.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.