Punya Kans Besar, DP-RMS Diperhitungkan di Pilgub Sulsel

oleh
Punya Kans Besar, DP-RMS Diperhitungkan di Pilgub Sulsel

MAKASSAR- Tahapan pilgub Sulsel 2023 sebentar lagi bergulir. Ramai sejumlah tokoh lintas partai, birokrat, akademisi dan pengusaha digadang-gadang akan terjun di hajatan lima tahun tersebut. Tak terkecuali tokoh parpol, Rusdi Masse dan Danny Pomanto.

Sukses di pentas Pilwali Makassar 2020, Danny dan Rusdi kini menatap pentas Pilgub 2020. Banyak pihak mengaitkan kans ke-duanya cukup besar untuk menuju kursi nomor wahid Sulsel tersebut.

Kendati belum memutuskan untuk maju, hubungan ke-dua kader Nasdem ini terlihat kian mesra.

Pada momen ultah Anggota DPR RI ke-48 kemarin, Danny turut hadir memeriahkan acara ultah sahabatnya tersebut.

RMS pun mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Danny atas kedatangannya di acara syukuran di Bukit Puncak Mario, Kabupaten Sidrap, Rabu, (3/3/2021).

RMS mengaku sangat bangga dan mengucapkan terimah kasih tak terhingga atas kedatangan Danny Pomanto bersama rombongan dari Kota Makassar.

“Terimah kasih saya ucapkan pada Wali Kota  kita, Pak Danny bersama rombongan karena sudah meluangkan waktunya ke tempat kami disini,” ucap RMS saat membawa kata sambutan pada acara syukuran ultahnya.

Dikesempatan itu, RMS juga menyampaikan bahwa dirinya punya banyak keluarga dan kerabat di Pinrang. Olehnya beberapa waktu belakangan ini RMS selalu meluangkan waktunya ke Kabupaten Pinrang.

“Jadi selain di Sidrap saya juga banyak saudara di Pinrang Pak Wali. Terimah kasih juga pada warga makassar sudah pilih Pak Danny dan Ibu Fatma.Karena itu orang sidrab jangan sedih karena Ibu Fatma dampingi Pa Wali. Semoga Allah mengabulkan apa yang kita cita-citakan, “sambungnya.

Selain itu. RMS juga tak lupa mengucapkan terimah kasih kepada semua kader partai Nasdem yang hadir pada acara syukuran, baik dari para anggota dewan maupun kepala daerah yang diusung  Nasdem pada pilkada lalu.

“Disini juga ada kader Nasdem terimah kasih doata semua. Alhamdulilah sekarang saya sudah umur 48 tahun. Mudah mudahan umur saya yang ke 48 ini selalu istiqamah dan diberkahi Allah, “harap Ketua DPW NasDem Sulsel ini.

Sementara itu, Danny Pomanto mengucapkan selamat ulang tahun kepada RMS. Bahwa, dihari jadi RMS diharapkan Allah SWT selalu memberikan kesehatan, keberkahan dan kesuksesan kepada RMS sekeluarga.

“Barakallahu fii umrik untuk Kaka Rusdi Masse. Semoga selalu diberikan kesehatan, selalu diberikan keberkahan, umur yang panjang, dan sukses terus, amin.”ucap Danny Pomanto.

Sekadar diketahui Rusdi Masse Mappasessu (RMS) (lahir di Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan, 3 Maret 1973 adalah seorang politisi, pengusaha dan Bupati Kabupaten Sidenreng Rappang periode 2008-2013 dan 2013-2018.

Kini RMS sedang menjabat sebagai ketua DPW NaSdem Sulsel dan seorang anggota DPR RI. (*)

The post Punya Kans Besar, DP-RMS Diperhitungkan di Pilgub Sulsel appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.