Andi Makkasau Kembali Kunjungi Warga di Empat Lokasi

oleh
oleh
Andi Makkasau Kembali Kunjungi Warga di Empat Lokasi

 

MACCA, NEWS.- Meskipun pesta Demokrasi Pilkada Bulukumba masih tersisa kurang lebih satu tahun kedepan, namun bagi sosok Ir.H.Andi Makkasau, yang masuk sebagai Bakal calon Bupati, Wakil Bupati Bulukumba, tidak ingin menyia nyiakan waktunya untuk terus melakukan sosialisasi di tengah masyarakat.

Seperti dilakukan pada Kamis ( 7 /11) Andi Makkasau yang selalu didampingi isterinya, menyambangi beberapa lokasi di Bulukumba, diantaranya, desa Bukit Harapan, Kelurahan Ela-Ela, Kelurahan Kalumeme dan Kelurahan Bintarore, menemui tokoh dan warga masyarakat dan disetiap lokasi yang dikunjungi Andi Makkasau disambut antusias dari warga kehadiran.

Meskipun sebagian besar warga sudah mengetahui kalau Andi Makkasau masuk bursa Balon Bupati, wakil Bupati Bulukumba, namun di setiap pertemuan dengan warga Andi Makkasau tetap menyampaikan niatnya sekaligus ” Mappatabe” ingin maju sebagai Calon Bupati / Wakil Bupati Bulukumba 2020 – 2025, sekaligus menyampaikan secara singkat visi misinya, yang intinya membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempercepat proses pembangunan di Bulukumba,

Dihadapan warga Andi Makkasau mengatakan, pertarungan yang sesungguhnya bukan menjadi pemenang dan terpilih menjadi Bupati/Wakil Bupati. Tetapi katanya, pemenang sesungguhnya adalah apa yang mau dikerjakan dan dilakukan setelah terpilih.

“Jika saya diberikan amanah, saya ingin mewakafkan diri untuk membangun dan mempercepat Pembangunan di Bulukumba,” katanya dihadapan warga.

Andi Makkasau menyebut ada beberapa komponen penting yang menunjang percepatan pembangunan, antara lain bagaimana penggunaan anggaran dikelola dengan sebaik-baiknya, baik anggaran Pusat, Provinsi. Kemudian yang perlu pula dilakukan adalah menghadirkan investor di Bulukumba dalam rangka kemajuan pembangunan Bulukumba

Untuk menggerakan roda perekonomian, kata Andi Makkasau, maka pemerintah memberi perhatian semua sektor. Karena dengan begitu maka dengan sendirinya mampu menggerakkan perputaran ekonomi kerakyatan sehingga dapat mengurangi angka kemiskinan.

Seperti di kelurahan Ela-ela Kecamatan Ujungbulu, warga setempat menyampaikan minimnya tempat penambatan perahu, spontan Andi Makkasau menyatakan, jika dia diberi amanah, Insya Allah akan dibuat tempat perahu, paling tidak seperti yang ada di Bantaeng, serta tempat penambakan ikan di daerah pesisir.

Demikan pula saat Andi Makkasau berada dihadapan para tokoh dan warga di Desa Bukit Harapan yang warganya mayoritas petani.

Karaeng Lompo dengan gayanya yang khas menyatakan, tugas pemerintah salah satunya bagaimana agar masyarakatnya termasuk para petani bisa lebih sejahtera.

” Nah untuk mensejahterakan petani, tentunya pemerintah akan hadir dengan menfasilitasi petani dengan alat tani yang memadai, memberi bibit dan subsidi pupuk secarabmenyeluruh, memperbaiki irigasi sawah, serta terpenting peningkatan SDM petani mengelolah lahan,” kata Karaeng Lompo.

Kedepan tambah Andi Makkasau, petani di Bulukumba Insya Allah lebih sejahtera, perlu ada terobosan inovatif meningkatkan hasil tani.- * Suaedy

The post Andi Makkasau Kembali Kunjungi Warga di Empat Lokasi appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.