Percasi Barru Jari Tandem Training Atlit Catur Porseni

oleh
oleh
Percasi Barru Jari Tandem Training Atlit Catur Porseni

MACCA.NEWS—Perhelatan Porseni PGRI Provinsi Sulsel di Kabupaten Barru pada tanggal 21-25 November 2019 merupakan hal yang peluangnya sekali dalam 50 Tahun.

Event Olahraga dan Seni yang dijadwalkan tiap dua tahun dan melibatkan Delegasi Persatuan Guru Republik Indonesia di 24 Kabupaten/Kota diharapkan terselenggara secara sportif, meriah, dan memberi kesan Barru sebagai Kabupaten Penyelenggara yang excellent.

Spirit “Yassiberrui” memanggil segenap Pengurus Cabang Olahraga Percasi Barru untuk menyatakan bersedia turut membantu pihak penyelenggara maupun persiapan bagi atlit PGRI Barru.

Ardi Susanto sebagai Humas Percasi Barru menyampaikan “Kami bersama komitmen turut serta mensukseskan event dan memberi support dengan pelibatan Percasi Barru di perhelatan Akbar ini, apalagi dari 4 medali yang diperebutkan oleh 288 atlit adalah hal yang sangat kompetitif”.

“Sejak beberapa bulan belakangan ini, pihak Koordinator dan Pelatih Atlit Guru berkomunikasi intens dengan pengurus Percasi Barru, apalagi para Guru yang dijadikan Official maupun Delegasi Kabupaten adalah bagian dari Keluarga Besar Percasi” ujarnya

Menurut Humas Percasi, bahwa bantuan Percasi Barru dalam hal “tandem training”, pembahasan “rule of game”, serta kesediaan untuk dilibatkan sebagai Supporting Staf pada saat hari H.

Pola tandem training dengan tiap atlit mendapatkan mentoring dan sparring parnert dari satu pecatur senior Percasi Barru merupakan sebuah upaya untuk memaksimalkan latihan dan implementasi Filosofi Gens Una Sumus.

Mentoring para atlit juga dengan pendalaman pemahaman mengenai aturan percaturan mutakhir untuk mendapatkan keutuhan pemahaman sebab wasit yang memimpin pertandingan adalah Wasit Nasional yang ditugaskan dari PGRI Provinsi.

“Alhamdulillah, konstribusi Percasi Barru secara ikhlas dalam semangat Yassiberrui serta mengedepankan Sportivitas Olahraga secara intensif dilaksanakan tiga kali seminggu, mohon doanya agar Atlit Catur kita dan segenap Atlit PGRI Barru dapat memberi Medali secara Sportif dan penuh kehormatan,” tambahnya.

The post Percasi Barru Jari Tandem Training Atlit Catur Porseni appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.