Dinas Koperasi Makassar Gelar Peningkatan dan Pengembangan Jaringan Kerja Sama UMKM Angkatan l

oleh
oleh
Dinas Koperasi Makassar Gelar Peningkatan dan Pengembangan Jaringan Kerja Sama UMKM Angkatan l

Guna menambah wawasan pada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM, agar memiliki peningkatan ekonomi dan produktivitas yang berkualitas. Dinas Koperasi dan UMKM Makassar melaksanakan kegiatan peningkatan dan pengembangan jaringan kerja sama UMKM, berlangsung di hotel Ramedo, Rabu (18/9/2019).

“Tujuannya untuk peningkatan ekonomi masyarakat, terkhusus bagi pelaku-pelaku UKM, terkhusus lagi bagi yang berada di lorong-lorong,”kata Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar Evi Apriliyati.

Ia mengatakan, pada agenda yang berlangsung hari ini, pihaknya menghadirkan para pemateri dari kalangan pelaku UMKM dan akademisi. Sehingga diharapkan bisa berbagi ilmu untuk turut memajukan perkembangan UMKM di Makassar sebab sudah memiliki jaringan penjualan baik melalui waralaba ataupun jaringan dari kementerian.

Selain itu, para pelaku UMKM yang hadir bisa mendapatkan pengetahuan mengenai sistem penjualan, baik melalui media sosial maupun penjualan konvensional ataupun penjualan berkelompok.

Diketahui kegiatan tersebut merupakan angkatan pertama dan akan menyasar seluruh kecamatan. Peserta yang mengikuti adalah para pelaku UMKM baik yang bergerak di bidang kerajinan maupun makanan atau kuliner.

“Pesertanya dari kecamatan. Secara protapnya kami menyurat kecamatan, kecamatan ke kelurahan, kelurahan ke warganya. Kita minta masing-masing perwakilannya 10 orang setiap angkatan,” ujarnya.

Sementara Risna salah satu peserta menyampaikan rasa apresiasinya, atas kegiatan yang di selenggarakan oleh diskop. Menurutnya acara seperti ini sangat bermanfaat untuknya serta peserta yang lain.

Risna sendiri memiliki usaha keripik kecil-kecilan dan telah memiliki beberapa pelanggan.

“Yah kita jadi taukan gimana cara pemasaran serta cara tampilan yang baik, supaya bisa memiliki pelanggan baru atau pemasaran melalui media sosial”, terang Risna.(Nur)

The post Dinas Koperasi Makassar Gelar Peningkatan dan Pengembangan Jaringan Kerja Sama UMKM Angkatan l appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.