Kepala bagian humas dinas Pekerja Umum (PU) kota Makassar Hamka Darwis, mengapresiasi kegiatan “Penguatan Sumber daya Komunikasi Publik” yang di gelar oleh diskominfo, berlangsung di D’Maleo Hotel, Selasa(17/09/2019).
“Menghadirkan pembicara yang berkompeten di bidangnya, terkait keterbukaan informasi publik salah satu narasumbernya bernama A. Fadli merupakan dosen komunikasi UII”, ujar Hamka Darwis.
Lebih lanjut, ia menyebutkan agenda berlangsung hari ini banyak memberinya ilmu baru, khususnya di bidang keterbukaan informasi publik (KIP). Terlebih KIP telah diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia nomor 14 tahun 2008 mengenai keterbukaan informasi publik.
Menambahkan Hamka Darwis, selain pemberian pemahaman tentang undang-undang keterbukaan informasi. Menambah wawasan bila SKPD, berhadapan dengan sengketa informasi publik.
“Hal-hal yang seperti ini sangat bermanfaat untuk kita semua, jika kita mendapat situasi yang dimaksud”, jelasnya.
Harapannya, setelah mengikuti kegiatan tersebut pengetahuan yang di dapatkan bisa di implementasikan, sehingga acara tadi tidak hanya sekedar ceremony belaka.(Nur)
The post Kabag Humas PU Makassar Apresiasi Kegiatan Penguatan Sumber Daya Komunikasi Publik appeared first on Maccanews.