MACCA.NEWS- Politik santun dan kedewasaan berpolitik yang dijalankan Anggota DPRD kabupaten Enrekang Dapil II dari Partai Nasdem, Ikrar Eran Batu, kembali ditunjukkan sebagai poltisi muda kabupaten Enrekang.
“Kita berharap banyak, sekaligus menggantungkan masa depan negeri ini ke mereka yang kelak diamanahkan menjadi pemimpin dan wakil rakyat. Pemimpin yang tulus melayani. Pemimpin yang melindungi kedaulatan rakyat. Pemimpin yang menjamin masa depan anak-cucu kita,” ujar Ikrar, Sapan akrabnya, Kamis (15/8).
“Wakil rakyat yang dilubuk hatinya selalu tertanam bahwa ia adalah pengabdi. Wakil rakyat yang ikhlas selalu hadir dalam suka dan duka warga. Wakil rakyat yang kata dan perbuatannya seiring. Wakil rakyat yang berkomitmen majukan bangsa dan negara. Wakil rakyat yang tak bosan memperjuangkan kesejahteraan rakyat,” tambahnya.
Ikrar juga berterima kasih kepada semua elemen masyarakat yang telah memberikan amanah kepada seluruh anggota DPRD terpilih masa jabatan 2019-2024.
“Orang Tua dan Saudaraku…
Saya percaya dan menaruh hormat ke kita semua. Saya meyakini jika suarata’ di Pemilu 2019, kita telah memberikan amanah ke mereka yang memang pantas untuk menjadi pemimpin dan wakil rakyat,” tuturnya.
Diapun menuturkan menjelang pelantikannya sebagai anggota DPRD kabupaten Enrekang pada, 18 Agustus mendatang adalah sebuah kehormatan menjadi penyambung aspirasi masyarakat di DPRD.
“Sebuah kebanggaan bagi saya bisa mendapat kesempatan mulia menjadi anggota DPRD kabupaten Enrekang. Di momentum pemilu, saya sungguh bahagia bisa menemukan banyak orang tua dan saudara. Bahagia karena bisa merajut silaturahmi untuk jangka panjang. Bahagia, karena bisa dipertemukan kembali orang tua dan saudaraku, setelah puluhan tahun saya meniti karier di tanah rantauan,” tutupnya. (*)
The post Jelang Pelantikan DPRD Enrekang, Ikrar Eran Batu Pertegas Komitmennya Mengabdi untuk Masyarakat appeared first on Maccanews.