Kampung KB di Kelurahan Panampu Pilot Project 24 Kabupaten Kota di Sul Sel

oleh
oleh
Kampung KB di Kelurahan Panampu Pilot Project 24 Kabupaten Kota di Sul Sel

Lurah Pannampu Siti Syamsuduha, mengapresiasi atas dukungan pihak kecamatan dalam menjalankan program. Sebab pemerintah kelurahan tidak henti terlibat di agenda dan kegiatan rutin di tempatnya.

“Misalnya saja pada kegiatan kemarin, musyawarah kampung KB. Setiap ada kegiatan di kampung KB, baik itu sifatnya pertemuan ataukah kedatangan tamu, pihak kecamatan selalu terlibat apakah dia sebagai narasumber. Ataukah sebagai fasilitator yang memfasilitasi dari segi sarana dan prasarana kebersihan dan lain-lain”, Ujar Syamsuduha, sabtu (06/07/2019)

Ia menjelaskan lebih lanjut, kampung KB dimulai sejak tahun 2017 sampai 2018 kampung KB itu masih menjadi skala satu pada tingkat RW dibawah binaan Dinas PP dan KB Kota Makassar. Di tahun 2019 kampung KB menjadi skala kelurahan dibawah binaan PP dan KB stelahnya menjadi Perwakilan BKKBN tingkat provinsi.

Kampung KB kini  telah masuk dalam skala nasional, merupakan percontohan dari 24 Kabupaten/Kota yang ada di Sulawesi Selatan. Adapun kegiatan yang saat ini sedang berlangsung diantaranya pertemuan forum musyawarah kampung KB, mini  loka karya kampung KB, pokja kampung KB, pertemuan kader KB.

“Degan adanya kegiatan ini saya sangat mendukung dan mengapreasi. Semua kegiatan masyarak khususnya untuk kampung KB sendiri”, imbuhnya.

Lurah Pannampu tersebut, berharap semoga kampung KB bisa memanjukan wilayahnya. Tidak hanya pada kegiatannya melainkan bisa terus berinovasi.

The post Kampung KB di Kelurahan Panampu Pilot Project 24 Kabupaten Kota di Sul Sel appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.