Hak Interpelasi Dewan Atas Ulah Wagub Sulsel Makin Serius

oleh
Fraksi Golkar Minta Koalisi Prof Andalan Gunakan Hak Angket, Begini Reaksi Fraksi PDIP

Pelantikan yang dilakukan oleh pihak Pemprov Sulsel yakni Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman belum lama ini semakin mendapat tanggapan serius dari DPRD Sulsel. Hak interpelasi makin serius diperlihatkan oleh para anggota DPRD Sulsel terhadap Gubernur- Wakil Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah- Andi Sudirman Sulaiman

Dimana dualisme kepemimpinan di Sulsel makin nyata diperlihatkan kepada masyarakat Sulawesi Selatan. Terakhir dengan datangnya kesalahan Wakil Gubernur Sulsel membuat SK dan melantik pejabat eselon Pemprov, artinya melanggar aturan yang pelantikan tersebut berujung dibatalkan.

Pengamat politik dari Universitas Bosowa Makassar, Arief Wicaksono hak interpelasi yang diajukan Anggota DPRD Sulsel sudah sesuai tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat.

“Wajar saja anggota Dewan menggunakan haknya untuk minta penjelasan tentang peristiwa pelantikan pejabat yang lalu. Gubernur juga harusnya menganggap inisiatif dewan melaksanakan hak angket adalah hal biasa, sehingga nantinya disitu akan menjadi terbuka, bagaimana peristiwa yang sebenarnya,” kata Arief Wicaksono, Senin (13/5).

Sebelumnya salasatu partai pengusung, Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman, yakni PDIP masih memperlajari tujuan dan dampaknya terkait hak angket dari fraksi Golkar.

“Jadi kita mendengarkan terlebih dahulu maksud dan tujuan dari mereka para pengusul hak angket. Apakah memang jalan dengan menggunakan hak angket adalah yang terbaik. Arahan melalui rapat-rapat Kordinasi sudah cukup, semuanya akan kami amati perkembangannya,” kata legislator PDIP Sulsel, Rudy Pieter Goni.

Rudy Pieter Goni bahkan berkeyakinan usulan hak angket dari Fraksi Golkar adalah upaya baik untuk kebaikan pemerintahan di Sulsel

“Kami yakin niat teman-teman pengusul adalah utk kebaikan dalam menjalankan pemerintahan. Sehingga kami akan bersama sama mencari solusi dalam melihat permasalahan yang ada. Karena kami yakin pak Nurdin Abdullah selama ini telah oN the Track,” jelas Rudy Pieter Goni.

Informasi yang dihimpun oleh macca.news, sudah beberapa nama para anggota DPRD Sulsel telah mendatangi kesepakatan hak interpelasi kepada Gubernur dan wakil Gubernur Sulsel. (*)

The post Hak Interpelasi Dewan Atas Ulah Wagub Sulsel Makin Serius appeared first on Maccanews.

No More Posts Available.

No more pages to load.