Bimtek Penasehat Wali Kota, Danny: Tugas Mereka Lebih Sensitif

oleh
oleh
Bimtek Penasehat Wali Kota, Danny: Tugas Mereka Lebih Sensitif

Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto menyampaikan apa saja tugas penasehat wali kota bidang RT/RW. Hal ini terlihat saat hadir membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Penasehat Wali Kota untuk Kecamatan Rappocini, Bontoala, Manggala, dan Kep. Sangkarrang. Kegiatan berlangsung di hotel Karebosi Condotel, Jumat (5/4).

“Penasehat wali kota saya angkat dengan SK Wali Kota. Tugasnya adalah bagaimana menyelamatkan bangsa ini, mulai dari lingkungan terkecil, terhadap narkoba,” kata Danny.

Sekaitan hal tersebut, Danny mengaku sudah membicarakannya dengan ketua BNN. Ke depan bagaimana penasehat wali kota dilatih untuk mendeteksi narkoba.

Penasehat Wali Kota bidang RT/RW ini nantinya akan menyampaikan laporan kepada BNN atau kepolisian jika menemukan hal-hal ini di lapangan.

“Karena kalau ketua RT/ RW tugasnya khusus pelayanan publik. LPM bertugas khusus pemberdayaan masyarakat. Tetapi, Khsusus untuk penyelamatan generasi saya akan berikan tugas kepada penasehat wali kota. Tugasnya lebih sensitif. Kalau tugasnya sudah jelas seperti ini, maka jelaslah semua, termasuk insentif dan fasilitas,” kata Danny.

Penasehat wali kota diharapkan akan menerima tugas menyelamatkan generasi bangsa ini dari beberapa hal. Di antaranya narkoba atau obat-obat terlarang, kekerasan, dari lem, kekerasan seksual, seks bebas, pernikahan dini, dan lainnya.

Dengan aktifnya Penasehat Wali Kota maka banyak anak-anak generasi penerus bangsa ini yang diselamatkan. “Maka tugas penasehat wali kota sangatlah luar biasa. Karena akan jadi penyelamat generasi. Deteksi sosial ada di tangan kita,” tutupnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.