MACCA.NEWS- Pengamat politik dari Universitas Islam Negeri Makassar (UINAM), Firdaus Muhammad memuji kerja keras politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulsel, Rudy Pieter Goni memenangkan pasangan calon Presiden dan wakil Presiden nomor urut 1 Jokowi Widodo- KH.Ma’ruf Amin.
Dibeberapa tempat, Rudy Pieter Goni, yang akrab disapa RPG terlihat aktif menemui masyarakat mensosialisasikan Jokowi-Ma’ruf, bahkan melalui dialog terlihat memaparkan kerja-kerja nyata selama kepemimpinan Jokowi.
“Saya melihat Rudy adalah kader PDIP yang berkontribusi untuk Jokowi-Maruf di Sulsel. Kerja politiknya sangat terlihat memenangkan Jokowi-Ma’ruf di Sulsel,” kata Firdaus Muhammad, saat dikonfirmasi, Sabtu (16/2/2019).
Firdaus Muhammad berharap, seluruh calon anggota legislatif dari partai pengusung Jokowi-Ma’ruf bekerja keras memenangkan Pilpres di Sulsel. Firdaus Muhammad menambahkan gerakan Rudy Pieter Goni didalam memenangkan Jokowi-Ma’ruf belum mampu mengimbangi gerakan tim Prabowo-Sandi
“Gerakan pak Rudy harus terbantu dari partai pengusung lain dan para relawan Jokowi-Ma’ruf, agar mampu msksimal imbangi capres lain. Seharusnya caleg yang memiliki ketokohan seperti SYL, RMS, Akbar Faizal juga massif kampanyekan Jokowi di Sulsel. Banyak caleg cari aman,” ungkap Firdaus Muhammad. (*)