MACCA.NEWS– Guna Memenangkan Pertarungan di Pemilu 2019 Nasrullah intens bangun silaturahmi dengan Masyarakat di Desa Karombang Bulo, Kecamatan Bulo, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.
Nasrullah yang merupakan Caleg DPRD Provinsi Sulbar Dapil Polman dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) silaturahim ke masyarakat.
Silaturahim tersebut merupakan tindak lanjut dari adanya undangan masyarakat untuk hadir dan silaturahim dengan masyarakat di Karombang.
Pada kegiatan tersebut Nasrullah menjelaskan bahwa fungsi-fungsi DPRD sebagai lembaga perwakilan yang bertugas merumuskan Peraturan Daerah yang pro rakyat harus ditingkatkan. Tidak melulu Perda itu harus selalu usulan eksekutif.
“DPRD Memiliki hak menginisiasi pembentukan perda, sehingga tidak ada alasan ketika aspirasi masyarakat telah didengarkan oleh anggota perwakilan tidak ditindaklanjuti atau dikonversi ke dalan perda yang menjadi aturan main realisasi kesejahteraan rakyat,” ungkap Nasrullah kepada Media usai silaturahmi, Rabu (9/1).
Olehnya itu, Nasrullah yang juga Kader Muhammadiyah berkomitmen bahwa ingin berbuat dan memperjuangan aspirasi masyarakat jika terpilih mendatang.
“Saya sendiri adalah profesional di bidang hukum. Ikhtiar saya maju caleg tidak lain adalah untuk mengimplementasikan ilmu saya di ranah legislatif. Kalau selama ini saya sering menguji undang-undang yang bertentangan dengan UUD 1945 di Mahkamah Konstitusi sekarang kalau rakyat menghendaki saya akan memberikan warna DPRD Sulbar dalam fungsi legislasi guna menghasilkan perda yang berkualitas demi kepentingan dan kesejahteran masyarakat Sulbar,” imbuh Nasrullah yang juga berprofesi sebagai Advokat. (*)