Arif Saleh: Almarhum Ambo Epu Memberi Banyak Inspirasi

oleh
Arif Saleh: Almarhum Ambo Epu Memberi Banyak Inspirasi

MACCA.NEWS– Duka cita mendalam turut dirasakan Caleg DPRD Wajo Dapil I Tempe, M.Arif Saleh atas berpulangnya ke Rahmatullah, Ir Ambo Epu (Caleg DPRD Wajo Dapil Sabbangparu-Pammana), Selasa (8/1/2019).

Almarhum yang masih memiliki hubungan keluarga dengan Arif Saleh, meninggal di Sengkang, setelah mendapat perawatan di rumah sakit. Caleg asal Nasdem tersebut dilaporkan menghembuskan nafas terakhirnya, siang ini.

“Sebagai keluarga, maupun sebagai kader Nasdem, kami sangat kehilangan almarhum. Selamat jalan, Fung. Semoga mendapat tempat yang layak disisi-Nya. Aamiin,” tulis Arif Saleh sesaat setelah mendapat kabar duka.

Menurut Arif, almarhum adalah pribadi yang banyak memberi inspirasi sekaligus Konstribusi bagi masyarakat Wajo. Sebab di masa tuanya, almarhum memilih tetap maju menjadi caleg, pasca-tak menjabat sebagai Plt Kadis Pertanian Wajo.

“Dedikasi beliau terhadap Wajo tak sedikit. Demi pengabdian, almarhum memilih maju menjadi caleg setelah berkarier sebagai birokrat. Sekali lagi, almarhum memberi banyak inspirasi,” tambah Arif Saleh.

Arif menambahkan, sebelum almarhum menghembuskan nafas terakhirnya, ia sering berbalas chat WA untuk saling menanyakan kabar. Termasuk saat konsolidasi caleg Nasdem belum lama ini, ia berbincang penuh keakaraban.

Meski tergolong baru sangat akrab, namun hubungan kekeluargaan begitu dekat. Orang tua Arif, Haji Salehe merupakan keluarga almarhum. Orang tua almarhum dan Haji Salehe sudah lama sangat akrab.

Itu sebabnya, ketika mendengar kabar duka, Arif Saleh yang sedang berada di Makassar sejak Senin (7/1/2019), begitu kaget setelah membaca ucapan duka di group caleg Nasdem Wajo. Apalagi, almarhum selama ini dikabarkan masih intens turun bersosialisasi.

Bukan hanya Arif, keluarga Partai Nasdem Wajo juga sangat merasakan duka cita yang mendalam. Almarhum merupakan salah satu kader terbaik, dan mudah akrab dengan sesama kader atau caleg di Nasdem. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.