MACCANEWS – Caleg DPRD Kota Makassar dari PKS, Ihwan ST bergerilya bersama tim dan relawan menyapa ummat di kompleks Perumnas Antang, Kecamatan Manggala, Kelurahan Manggala, Kamis (3/1/2019).
Kehadiran Ihwan disambut baik oleh sejumlah warga. Hal ini tidak terlepas dari sosok Ihwan, sejak dulu dikenal ramah dan mudah bergaul, sehingga caleg nomor urut 4 Dapil Makassar 4 ini mendapat perhatian khusus dari masyarakat.
“Jauh sebelum pak Ihwan maccaleg, orangnya dikenal baik, ramah dan mudah bersosialisasi dan berinteraksi dengan warga,” beber seorang warga Perumnas Antang, Salmawati.
Menurut Salmawati, Ihwan dinilai mampu mengemban amanah yang diberikan kepadanya, sehingga menjadi alasan utama untuk mendukung duduk di kursi parlemen.
“Tidak adami pilihan lain, selain pak Ihwan,” puji Salmawati.
Hal senada diungkapkan warga lainnya, Nasir Dg Minggu, bahwa Ihwan yang bertarung di dua kecamatan, yakni Kecamatan Manggala dan Panakkukang pantas dan layak untuk didukung.
“Kalau ada tetangga maju di pileg dan orangnya baik, kenapa tidak untuk didukung penuh. Masa orang luar yang tidak dikenal kita dukung,” ungkap Nasir.
Mendapat respon positif dari warga, tak lupa Ihwan menyampaikan rasa hormat dan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diamanatkan kepadanya.
“Insya Allah jika Allah meridhai jadi legislator, saya tidak akan kecewakan orang-orang yang memilih saya,” kata Ihwan disambut tepuk tangan meriah puluhan warga. (Baso)