PLN SulselBar Pastikan Listrik Kembali Normal

oleh
oleh
PLN SulselBar Pastikan Listrik Kembali Normal

MACCANEWS– PLN Sulselrabar memastikan sistem kelistrikan Sulawesi Bagian Selatan sudah kembali normal 100%. Kondisi ini mulai dini hari tadi pukul 00.44 WITA, Sabtu, (17/11/2018).

General Manager PLN Sulselrabar Bambang Yusuf menjelaskan, sistem kelistrikan Sulawesi bagian selatan sudah mencapai 979 MW setelah mendapat suplai tambahan dari PLTU Jeneponto 1 dan PLTU Jeneponto Ekspansi 4 .

“PLTU Jeneponto 1 dan PLTU Jeneponto Ekspansi 4 telah masuk dalam sistem kelistrikan Sulawesi bagian selatan sehingga memberikan tambahan daya sebesar 207,4 MW,” ucap Bambang Yusuf dalam keterangan tertulisnya.

Dengan demikian, kata dia, sistem kelistrikan Sulawesi bagian selatan sudah pulih 100% alias tak ada lagi pemadaman bergilir.

Diberitakan, listrik di wilayah Provinsi Sulsel dan Sulbar mengalami black out pada Kamis siang (15/11/2018). Gangguan ini disebabkan akibat cuaca buruk di Transmisi Line Makale-Palopo.

Penyebab lainnya akibat gangguan di Transmisi line 275 kV Poso-Latuppa dikarenakan malfunction.

Kemudian adanya pembangkit lepas di Punagaya. Sehingga pembangkit lainnya, seperti PLTA Poso dan PLTA Bakaru, mengalami Under Frequency. (Andi Udin)

No More Posts Available.

No more pages to load.