Tanggapi Banyaknya Kritikan, Rudy Pieter Goni: TP2D Perlu Introspeksi diri

oleh
oleh
TP2D Dihantui Kritikan, Rudy Pieter Goni: TP2D Perlu Introspeksi diri

MACCANEWS- Banyaknya pihak atau kalangan yang menyoroti kinerja Tim Percepatan Pembangunan Daerah (TP2D) bentukan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (Prof Andalan), mendapat reaksi dari kader partai pengusung Prof Andalan.

Sala satunya, sekertaris DPD PDIP Sulsel, Rudy Pieter Goni berharap TP2D untuk mengintropeksi akan tugasnya dalam membantu pemprov Sulsel dalam percepatan pembangunan.

“TP2D juga introspeksi diri dengan banyaknya sorotan atau sifatnya masukan-masukan dari berbagai kalangan,” kata RPG, sapaan akrab Rudy Pieter Goni, Jumat (2/1/11/2018).

Dengan begitu, RPG berharap TP2D menjadikan kritikan dan masukan-masukan dari berbagai pihak sebagai cambuk untuk menunjukkan kontribusinya membantu Pemprov Sulsel dalam menghadirkan karya-karya yang nyata.

“TP2D juga bagus melihat dengan jernih dalam hal ini, menanggapi dan merespons positif semua masukan dan kritikan sebagai bahan kongkrit untuk membantu kerja membantu Gubernur dan wakil Gubernur dalam mewujudkan kemajuan untuk Sulsel,” jelasnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.