Liestiaty F Nurdin Lantik Ketua PKK Palopo

oleh
oleh
Liestiaty F Nurdin Lantik Ketua PKK Palopo

MACCANEWS- Ketua Tim Penggerak PKK Sulawesi Selatan, Liestiaty F Nurdin, melantik Utiasari Judas sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palopo periode Tahun 2018-2023. Pelantikan digelar di Kantor Wali Kota Palopo, Senin (29/10/2018).

Proses pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan pembacaan keputusan Ketua Tim PKK Sulsel oleh Sekretaris PKK Sulsel. Liestiaty Nurdin kemudian membacakan naskah pelantikan Ketua Tim PKK Kota Palopo.

“Dengan ini saya melantik saudari Ibu Dr H Utiasari Judas M Kes sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palopo periode 2018-2023,” ucap Liestiaty.

Setelah itu, dilanjutkan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, serta penyerahan surat keputusan pengangkatan ketua tim penggerak PKK Kota Palopo.

Liestiaty yang juga Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sulsel, juga melantik Utiasari Judas sebagai Ketua Dekranasda Kota Palopo.

Dalam sambutannya, Liestiaty berpesan agar tim PKK Kota Palopo yang baru dilantik, bisa langsung menjalankan seluruh program PKK. Kata dia, dibutuhkan kerjasama antar tim PKK di semua tingkatan.

“Jadi pak, ibu-ibu ini tidak ke sana ke sini, bukan hanya cerita-cerita, ketemu. Pak Presiden saja mengakui, tanpa PKK, pemerintahan ini tidak bisa berjalan baik,” kata Liestiaty.

Ia menyebut, tim PKK Kota Palopo penuh dengan kreatifitas. Terlihat dari proses pelantikan yang digelar hari ini.

“Kader-kader PKK mantap. Saya berharap Pak Wali Kota memberikan perhatian. PKK Kota Palopo the best-lah. Memperlihatkan kerjanya,” tambah istri Nurdin Abdullah, Gubernur Sulsel ini.

Ketua Dekranasda Sulsel ini berharap, tim PKK Kota Palopo terus bersinergi dengan pemerintah. Agar program nasional PKK dapat berjalan lancar hingga ke tingkat dusun.

“Saya atas nama pribadi dan tim penggerak PKK Sulsel menyampaikan selamat atas pelantikannya. Untuk itu, saya mengharapkan, kegiatan PKK dan Dekranasda yang telah diprogramkan, dapat dilanjutkan pelaksanaannya sesuai dengan yang direncanakan,” ucapnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.