MACCANEWS- Nama Presiden Jokowi masuk ke dalam daftar 500 tokoh Muslim yang berpengaruh di dunia, The World’s 500 Most Influential Muslims 2018. Daftar ini dirilis oleh Pusat Studi Strategi Islam Kerajaan (The Royal Islamic Strategic Studies Centre/RISSC), yakni lembaga riset independen yang terafiliasi dengan Institut Aal Al Bayt Kerjaan untuk Pemikiran Islam, yang bermarkas di Amman, Yordania.
Jokowi berada di peringkat 16 dalam daftar tersebut. The Muslim 500 menulis sekilas sosok Jokowi dalam rilis daftar tersebut. “Jokowi adalah pemimpin yang populis saat ini. Dia bukan berasal dari tokoh keagamaan, golongan orang kaya ataupun militer. Presiden Jokowi dikenal sebagai tokoh yang sering blusukan. Dikenal mengunjungi dan mendengar langsung aspirasi dan kritik dari masyarakat. Hal ini menjadi fokusnya untuk membangun hubungan dengan masyarakat,” tulis The Muslim 500, Senin (22/10/2018).
Ada 13 kategori individu muslim yang diseleksi dari berbagai bidang yakni imliah, administrasi urusan agama, pengkhotbah, filantropi, isu sosial, bisnis, IPTEK, seni dan budaya, penuturan Alquran, media, selebriti, dan olahraga serta ekstrimis.
“Alhamdulillah, saya kira sebuah penghargaan untuk kita semua, sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia,” kata Presiden melalui keterangan tertulis Biro Pers Istana Kepresidenan.
Namun, Kepala Negara mengatakan bahwa dirinya akan tetap fokus bekerja. “Tapi saya tetap akan terus bekerja apa adanya, seperti biasanya,” sambung Jokowi.
Selain Jokowi, dari Indonesia ada empat tokoh yang masuk ke daftar muslim berpengaruh di dunia, yakni Ketum PBNU Said Aqil Siradj, Habib Luthfi bin Yahya dan Mantan Ketum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin.
Sementara Said Aqil berada di peringkat 22 dan Habib Lutfi di posisi 41. Kemudian Din Syamsuddin masuk dalam daftar Honourable Mentions. (*)