MACCANEWS-Bupati Barru Suardi Saleh menerima rombangan tim relawan 2 dan 3 Palu-Donggala,berlangsung di ruang rapat bupati barru, Senin (15/10/18).
Kepala dinas sosial A. Makmun selaku ketua Tim 2 melaporkan bahwa personel yang berangkat sangat lengkap dan dilaporkan bahwa warga di Palu-Donggala sangat membutuhkan bantuan dari para relawan yang datang.
Kepala BPKD Abu Bakar selaku ketua tim 3 juga melaporkan bahwa sebagian personel tim 3 masih ditugaskan di palu. Selama berada di Palu, tim 3 fokus dalam mencari daerah pedalaman yang sangat membutuhkan bantuan dan belum terjangkau oleh relawan lain.
Ditambahkan juga oleh Kepala BPKAD Kabupaten. Barru ini, bahwa dapur umum yang didirikan oleh tim relawan Pemkab Barru menyalurkan kurang lebih 500 porsi paket pangan kepada pengungsi tiap harinya.
Bupati barru Suardi Saleh mengucapkan terima kasih kepada tim 2 dan 3 Pemkab Barru yang sudah meluangkan waktu dan tenaganya untuk membantu saudara-saudara kita di palu-donggala yang terkena musibah.
“Saya sengaja membagi dalam beberapa tim relawan guna membantu saudara Palu-Donggala agar kita tau apa yang sangat di butuhkan dan kekurangan saudara-saudara kita di sana dalam kesehariannya agar pemberian batuan dapat disalurkan secara cepat dan efektif”, ungkap Suardi Saleh.(Irfan)