Jalan Penghubung Sidrap-Enrekang-Toraja-Luwu Ditarget Rampung Desember Tahun ini

oleh
oleh
Kepada Gubernur Sulsel, BBPJN XII Makasssar Laporkan Sejumlah Proyek Jalan di Sulsel

MACCANEWS- kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XIII Makassar ( BBPJN XIII), Miftahul Munir bersama jajarannya mendatangi kantor Gubernur Sulawesi Selatan untuk melaporkan ada ratusan kilometer jalan dan tugas-tugas rutin BBPJN XII Makasssar.

Kedatangannya, Rabu (10/10/2018) guna melaporkan berbagai kegiatan fokus fokus BBPJN Makasar kepada Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah (NA) diruang kerja Gubernur.

Ditemui usai pertemuannya dengan Gubernur, Miftahul Munir melaporkan kendala jalan Nasional dari kabupaten Sidrap, Enrekang, Tana Toraja, dan Luwu.

“Di Toraja ada dua paketnya kita dari Rantepao ke Palopo sudah kita serah terimakan Februari kemarin. Cuman masih ada ruas lagi dari kabupaten Sidrap (Rappang) ke Enrekang dan ke Makale Toraja ada 7 titik longsor. Sehingga kita perpanjangan kontraknya sampai Desember tahun ini,” ucapnya.

Pihaknya juga berharap pemerintah Provinsi Sulsel bisa memasukan pembuatan jalur pejalan kaki, sesuai keinginan Gubernur di kota Makale dan Rantepao Tana Toraja dan Toraja Utara sebagai program pemerintah Provinsi. Sebab, Miftahul Munir menyebutkan adanya keterbatasan anggaran.

“Pak Gubernur berpesan untuk kawasan wisata di Toraja untuk dibuatkan jalur khusus perjalan kaki. Cuman kita sampaikan ke bapak Gubernur dengan keterbatasan anggaran, berangkali kalau dari Pemprov bisa ambil peran. Jadi pemasangan tempat khusus pejalan kaki dan lain bisa ditangani pemerintah provinsi,” pungkasnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.