Pengiriman Gratis Lewat Kapal Pelni

oleh
oleh
Pengiriman Gratis Lewat Kapal Pelni

MACCANEWS- Lembaga Zakat Infak, dan Shadaqah Muhammadiyah (Lazismu) bersama Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Parepare melepas pengiriman 100 ton bantuan, berupa makanan, minuman, dan pakaian ke Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah, Sabtu (07/10/2018).

Bantuan yang dikirim melalui angkutan laut KM Lambellu, milik PT Pelni dilepas Ketua Lazismu Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan didampingi Sekretaris Lazismu Ustaz Saiful Amir bersama Ketua MPC PP Fadly Agus Mante, dan GM PT Pelni Parepare Suprihatin di Pelabuhan Nusantara Parepare.

“Bantuan kemanusiaan sebanyak 100 ton yang kami titip melalui PT Pelni ini berupa makanan, minuman, dan pakaian yang berasal dari bantuan masyarakat yang dipercayakan kepada Lazismu se-Ajatappareng, yaitu Parepare, Sidrap, Pinrang, dan Enrekang,” ujar Erna Rasyid Taufan kepada sejumlah awak media.

Ketua Lazismu Parepare ini berharap bantuan logistik melalui kapal laut tersebut dapat tiba dan sampai kepada korban yang membutuhkan.

“Saya sangat berharap kapal yang mengangkut logistik ini dapat sampai dengan selamat dan bermanfaat bagi korban. Doa saja tidak cukup, tapi kita juga harus mengulurkan tangan. Alhamdulillah, hampir seluruh daerah melakukan berbagai upaya penggalangan bantuan. Sebagai Ketua Lazismu, kami berterima kasih kepada masyarakat telah mempercayakan bantuannya lewat Lazismu,” papar Ketua Tim Penggerak PKK Parepare ini.

Sementara, Ketua MPC PP Parepare Fadly Agus Mante mengatakan, selain bantuan, pihaknya juga mengirim enam orang relawan yang bertugas melakukan evakuasi dan pendistribusian bantuan kepada korban bencana gempa bumi dan tsunami di Palu.

“Total relawan yang kami kirim sudah 12 orang. Tahap pertama enam orang, dan tahap kedua ini enam orang. Kita tugaskan untuk mengevakuasi dan mendistribusikan logistik. Poskonya di Jalan Sungai Lariang, Kota Palu,” urai mantan Anggota DPRD Parepare itu.

Pengangkutan bantuan lewat kapal laut PT Pelni ini dilakukan secara gratis.  “Sejauh ini, kami sudah melakukan 125 ton pengangkutan bantuan ke Palu tanpa biaya pengiriman atau pengangkutan. Tahap pertama 25 ton, dan kali ini 100 ton dari Lazismu. Ini sesuai instruksi Menteri Perhubungan kepada seluruh BUMN,” kata GM Pelni Parepare, Suprihatin. (Andi)

No More Posts Available.

No more pages to load.