MACCANEWS- Guna mencegah terjadinya kebakaran di lingkup Kecamatan Rappocini, Kota Makassar. Kasi trantib berikan penyuluhan pencegahan dan pengendalian bahaya kebakaran, Senin (17/09/2018).
Pelaksana Tugas (Plt) Camat Rappocini, Sulyadi Perdana mengatakan, sekarang ini sosialisasi terhadap bahaya kebakaran sedang menjadi prioritas utama. Mengingat maraknya kebakaran yang terjadi di kecamatan yang ada di Kota Makassar.
“Karena sekarang ini kan rata-rata kebakaran itu dari aliran listrik. Jadi kami mengultimatum kepada seluruh warga untuk mengecek seluruh listriknya,” katanya.
Menurutnya, hal terpenting yang harus diperhatikan adalah gigi macan (istilah PLN).
“Gigi macan yang sangat berpengaruh katanya. PLN bilang gigi macan,” terangnya.
Lanjut, Sulyadi berpesan, agar seluruh warga Rappocini selalu waspada terhadap bahaya kebakaran. Di mana di dalam rumah harus terdapat pemadam kebakaran mini.
“Jadi harapan saya agar masyarakat selalu waspada terhadap bahaya kebakaran yang diakibatkan oleh aliran listrik,” ujarnya.
Pada sosialisasi ini turut diikuti juga oleh empat kelurahan, yaitu mappala, rappocini, minasa upa, kassi kassi. (Noval)