MACCANEWS- Melaluli event 2018, merdeka Run Walikota Makassar, Mohammad Ramdhan ‘Danny’Pomanto mengukuhkan pengurus Makassar Runner Comunity (MRC)) yang diketuai Hois Baktiar. Pengukuhan tersebut digelar di Monumen Mandala kota Makassar, Minggu (19/8/2018).
Pengukuhan MRC tersebut, disaksikan langsung oleh ketua Persatuan atletik Indonesia (Pasi) Sulsel, Irianto Muhammad. Terlihat hadir pejabat Gubernur Sulsel, Soni Sumarsono.
Walikota dalam sambutannya mengatakan kehadiran MRC Makassar bertanda baik bagi perkembangan kota Makassar, dan tentunya adalah bertanda baik dalam kehidupan masyarakat.
“Kota Makassar adalah kota yang berkembang, runer hadir sebagai inisiasi masyarakat yang membawa tanda bahwa Makassar adalah kota sehat, dan berkembang. Semoga dengan kehadiran MRC bisa menjadikan sektor olahraga sebagai pendongkrak perekonomian di kota Makassar,” kata Walikota Makassar, yang akrab disapa Danny itu dalam sambutannya.
Disisa 9 bulan masa jabatannya memimpin kota Makassar, Danny juga menjanjikan akan mempersembahkan pusat olahraga yang terbuka setiap saat selama 24 jam di sekitarn lapangan Karebosi, dan lokasi kanre rong Karebosi.
“Disisa 9 bulan sisa jabatan saya, nantinya saya akan membuat pusat olahraga di Karebosi. Saya akan menyelesaikannya sebelum jabatan saya berakhir. Pembangunannya sudah siap kita mulai, pemerintah pusat juga sudah menyetujui pelaksanaan pembangunannya,” ungkapnya.
Sementara ketua MRC, Hois Baktiar tak bisa menyembunyikan rasa syukurnya atas dukungan penuh Pemerintah kota Makassar, di bawa kepemimpinan, Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto yang mendukung penuh keberadaan MRC
“Terima kasih bapak walikota Makassar yang telah berkenan mengukuhkan kami di MRC. Pelaksanaan ini tidak terlepas dari partisipasi para komunitas pelari yang ada di kota Makassar. MRC hadir dalam mempersatukan para pelari, dan wadah tempat bertukar informasi para pelari di kota Makassar, dibawa kendali PASI Sulsel,” ucap Hois Baktiar.
Selain pengukuhan MRC, ada Lomba lari (fun Run) merdeka run dalam rangka menyambut hari kemerdekaan RI ke 73 yang mana star di depan monumen Mandala yang mana melalui jln Kaka tua, jln cendrawasih, jln Hairil Anwar, dan Kembali finish ke monomen Mandala. Fun Run itu juga berhadiah sejumlah door prize. Fun Run itu diikuti sebanyak 760 peserta yang berasal dari kota Makassar, dan bahkan dari luar kota Makassar, seperti kabupaten Bantaeng, Gowa, Maros, kota Pare- Pare, dan Pinrang. (*)