MACCANEWS- Mewakili aspirasi kaum pemuda, petani, dan tokoh masyarakat menjadi motivasi bagi, Muhammad Adzim Mazogi maju sebagai bakal calon legislatif (caleg) DPRD Sulsel, pada pemilu legislatif (pileg) 2019 mendatang.
Muhammad Adzim Mazogi maju melalui Partai Demokrasi Perjuangan (PDIP) di dapil 9, yang meliputi kabupaten Enrekang, Pinrang, dan Sidrap.
Menurut Muhammad Adzim Mazogi, tiga kabupaten yang menjadi dapilnya membutuhkan perjuangan dan sentuhan serius dari wakil rakyat didalam meningkatkan kesejahteraan para petani.
“Sala satu motivasi saya maju sebagai caleg DPRD Sulsel, adalah memperjuangkan kesejahteraan petani. Petani harus tersentuh kebijakan pemerintah provinsi yang yang mensejahterakan. Sebab, sektor pertanian adalah sala satu penyumbang PAD terbesar di Sulsel. Saya berniat menjaganya dengan memperjuangkan kesejahteraan dan hak-hak petani, sehingga hasil pertanian Sulsel menjadi andalan Nasional,” kata Muhammad Adzim Mazogi, Rabu (15/8/2018).
Muhammad Adzim Mazogi menambahkan, jika dirinya juga terus menggalang dukungan dari para tokoh masyarakat untuk mewujudkan niatnya mengabdi sebagai wakil rakyat di DPRD Sulsel.
“Sebagai anak muda, tentunya kita adalah penyambung harapan dari para tokoh masyarakat, dan orang tua. Maka dari itu, aspirasi serta harapan-harapan tokoh masyarakat dan para orang tua, menjadi modal aspirasi yang akan saya perjuangkan,” pungkasnya. (*)