MACCANEWS– Artis peran Luna Maya menyuarakan kampanye Save Komodo. Ia ikut menolak rencana pembangunan sejumlah penginapan dan restoran di kawasan konservasi Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur (NTT).
“Taman nasional komodo sedang membutuhkan bantuan dari semua pihak , 300 hektar di pulau padar mau di kelola Perusahaan swasta, 22,1 hektar di pulau rinca pas di puncak tempat komodo biasa lewat…,” tulis Luna dalam akun Instagramcnya, @lunamaya, seperti dikutip Kompas.com, Senin (6/8/2018).
“Please help protect komodo dari tangan investor , jangan bebani punggung komodoku dengan bangunanmu”. #savekomodo,” tambahnya sambil mengunggah gambar ilustrasi komodo.
Bukan itu saja, Luna juga mengunggah foto-foto dan video kondisi Pulau Rinca yang sebagian areanya dipagari untuk pembangunan. Tampak sebuah papan bertuliskan “Areal Konstruksi Kegiatan Realisasi Pembangunan Sarana Wisata Alam PT Segara Komodo Lestari”.
Selain itu ada pula foto beberapa masyarakat yang berunjuk rasa untuk menolak pembangunan tersebut.
“Ada yang aneh kah dengan pemandangan foto ini? Yes!! Ini foto pulau rinca di mana wisatawan yang biasanya tracking liat komodo sekarang ada pembatas di mana akan diangun oleh perusahaan swasta!” tulis Luna.
Lewat unggahan itu, ia mengajak semua warga Indonesia untuk ikut menggaungkan penolakan terhadap sarana pendukung wisata itu.
“Saya minta untuk semua masyarakat yang peduli dengan komodo national park kita viralkan yuk. Kita sama sama perduli dengan rumah kita dan rumah komodo komodo kita,” tulis Luna lagi.
Bukan hanya Luna, beberapa pesohor hiburan lain juga ikut bersuara. Sebut saja Nadine Chandrawinata dan Jessica Iskandar.
“Rumahnya komodo lagi di obok obok investor, sarang komodo di buat tiang, jalur tempat komodo main sekarang dipagarin. Ancaman utama terhadap kelangsungan hidup komodo termasuk perburuan ilegal dan hilangnya habitat pemukiman manusia,” tulis Jessica juga di akun Instagram.
Sementara Nadine memajang beberapa gambar dan pesan-pesan penolakan melalui fitur Insta Story ajun Instagram-nya, @nadinelist.
“Its happening guys! Belom selesai urusin masalah Gili lawa, sekarang dapet kabar Pulau Rinca bakal dibuat sarana prasarana wisata.. #savekomodo,” tulis istri Dimas Anggara itu.
“Biarkan komodo dapatkan haknya untuk hidup seperti kita, manusia! Kita butuh suara lebih banyak, bantu lewat petisi ya, @seasoldier,” tambah Nadine sambil menyematkan tautan petisi penolakan. (*)