MACCANEWS- Rotasi struktural jabatan di jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, kembali akan dilaksanakan yang mana dijadwalkan pada akhir Juli mendatang. Rotasi tersebut sebagai wujud penyegaran menuntas program-Program pemerintah kota Makassar.
Anggota komisi A, bidang Pemerintahan DPRD kota Makassar, Mario David rotasi atau penyegaran disetiap organisasi, termasuk di pemerintahan adalah hal yang wajar.
“Penyegaran di setiap organisasi termasuk Pemkot adalah sbuah kewajaran dan hal yang baik. Yang penting dilakukan sesuai ketentuan atutan perundangundangan dan mekanisme yang benar,” kata Mario David saat dikonfirmasi, Senin (23/7/2018).
Bahkan, Mario David mengutarakan pelaksanaan rotasi jabatan semata-mata
perbaikan kinerja untuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
“Jadi rotasi jabatan di pemerintahan kota Makassar, bukan karena Like dan dislike, tepi berbaiss perbaikan Kinerja dan kerja uuntu melayani masyarakat yang lebih baik,” ungkap anggota fraksi Nasdem itu. (*)