Kanre Rong Ri Karrebosi jadi Wisata Kuliner Halal di Makassar

oleh
oleh
Kanre Rong Ri Karrebosi jadi Wisata Kuliner Halal di Makassar

MACCANEWS- PKL Center Kaki Lima’ta atau Kanre Rong Ri Karrebosi menjadi destinasi wisata dan Wisata Kuliner Kota Makassar nantinya.

PKL Center Kaki Lima’ta sendiri yang terletak di Jalan Kartini, akan diresmikan dan operasikan 17 Agustus 2018 mendatang, tepat momentum hari Kemerdekaan RI Ke-74 tahun.

Selain menjadi Pusat Destinasi Wisata Kanre Rong Ri Karrebosi menjadi tempat Wisata Kuliner halal nantinya.

Hal ini diungkapkan oleh, Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengatakan dirinya akan menjadi Kanre Rong Ri Karrebosi menjadi destinasi halal.

“Menjadi tempat destinasi halal, kita mau nantinya ini halal dan ada sertifikat,” ujarnya saat Rapat Koordinasi PKL Center Kaki Lima’ta, yang digelar di rumah Pribadi Wali Kota Makassar, Jalan Amirullah. Minggu (15/7/2018).

Olehnya itu dirinya akan memberikan tugas kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk mengurus persoalan kehalalan tersebut.

“Kita mau SKPD, camat dan lurah untuk kerja itu supaya destinasi Wisata Kuliner halal nantinya bisa kita dapatkan dan orang tidak takut lagi,” tuturnya.

Diketahui PKL Center Kaki Lima’ta nantinya akan menjadi sumber mesin uang bagi masyarakat Kota Makassar dan menjadi mendongkrak PAD nantinya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.