Program Ikan Bolu Membawa Suara Prof Andalan di Pangkep Melebihi Target

oleh
oleh
Program Ikan Bolu Membawa Suara Prof Andalan di Pangkep Melebihi Target

MACCANEWS-   Rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan tingkat Kabupaten di Kantor KPU Pangkep dimenangkan oleh Paslon nomor urut 1, Nurdin Halid-Aziz Qahar Muzakkar.

Hasil perolehan Paslon nomor urut 1, sebanyak 63.840 suara (40.04 %), sementara posisi kedua dipegang Paslon nomor urut 3, Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman sebanyak 61.331 suara (38.46 %), disusul Paslon nomor urut 4, Ichsan Yasin Limpo-Andi Muzakkar dengan 24.270 suara (15.22 %) dan posisi terakhir Paslon nomor urut 2, Agus Arifin Nu’mang-Tanribali Lamo dengan 10.017 suara (6.28 %).

Ketua Pandawa Pangkep, Fatahillah Amir, menegaskan jika perolehan suara Prof Andalan di Pangkep yang melebihi dari target, tak lepas dari kerja keras Tim Pemenangan, Relawan, Partai Pengusung dan Partai Pendukung, juga jualan program Prof Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman.

“Prof Nurdin Abdullah beberapa kali mengunjungi Kabupaten Pangkep saat masa sosialisasi sebelum pemilihan, dalam kesempatan itu Prof berjanji untuk mengembalikan kejayaan Ikan Bolu yang sudah menjadi identitas kabupaten penghasil ikan bandeng terbaik tersebut, ini adalah harapan besar masyarakat Pangkep”, tegasnya, Jumat (6/7/2018).

No More Posts Available.

No more pages to load.