Dai Muda Silaturahim Dengan Jurnalis Maccanews

oleh
oleh
Dai Muda Silaturahim Dengan Jurnalis Maccanews

MACCANEWS .- Memasuki hari kedua Ramadan tahun ini, Ketua Dai Muda Bulukumba Ust.Ikhwan Bahar bersama puluhan anggota Dai Muda mengisi ceramah agama di sejumlah masjid di kota ini.

Usai seluruh anggota Dai Muda tampil dihadapan para jamaah di sejumlah masjid, Ketua Dai Muda bersama anggotanya melakukan pertemuan rutin di warkop Zebatiq, sekaligus mengajak jurnalis media Maccanews .com.

Pada silaturahim yang digelar pada Jumat (18/5) malam, tampak para Dai Muda aktif membahas materi ceramah agama yang akan disampaikan pada malam malam berikutnya.

Terlihat Ketua Dai Muda Ikhwan Bahar ikut membahas mulai judul atau materi ceramah agama yang akan disampaikan, intinya lebih mengarah pada informasi terkait soal kebijakan penggunaan sosial media, termasuk bagamana menghindari Narkoba, baik kepada generasi muda, maupun bagi masyarakat umum.

Selain itu, juga dibahas soal ajakan masyarakat untuk aktif melakukan perekaman untuk penerbitan KTP. ” Intinya kami Dai Muda mengajak masyarakat untuk lebih bijak termasuk penggunaan sosial media,” jelas Ust.Ikhwan Bahar.

Pada silaturahim ini, juga hadir Ketua Baznas Kabupaten Bulukumba Ust.Muh.Yusuf Sandhy, LC, sementara dari Dai Muda yang hadir diantaranya, Ketua Dai Muda Bulukumba Ust.Ikhwan Bahar, bersama anggota diantaranya Ust.Maulana Kadafi, Ust.Muslim Bahar, Ust.Arman Maulana, Ust. Sahiruddin, Ust.Muflih, Ust.Muh.Ilyas Amsur, Ust.Asdar dan hadir pula dari Radio SPL masing masing Ferdi dan Amiruddin,.- (Edy).

No More Posts Available.

No more pages to load.