Di Masjid Nabawi, Amran Mahmud Doakan Pilkada Wajo Berjalan Damai

oleh
oleh
Di Masjid Nabawi, Amran Mahmud Doakan Pilkada Wajo Berjalan Damai

MACCANEWS– Labbaik Allahumma labbaik. Labbaik laa syariika laka labbaik. Innalhamda wan ni’mata, laka wal mulk, laa syariika lak.

Syukur alhamdulillah. Saya bersama istri kini sudah tiba di Kota Madinah untuk persiapan menuju tanah suci, Mekah, Arab Saudi.

Ini adalah hari pertama saya mengikuti serangkaian proses dalam menunaikan ibadah umrah bersama rombongan jemaah lainnya dari Kabupaten Wajo, pada Sabtu (28/4/2018) WAS. Kami berbaur dengan ribuan umat Islam dari berbagai penjuru dunia.

Pada hari pertama ini, saya melaksanakan salat lail di akhir waktu sambil menunggu salat subuh di karpet hijau Raudhah Masjid Nabawi. Raudhah merupakan ruang yang menjadi pusat kegiatan ibadah Rasulullah Muhammad SAW beserta para sahabat saat di Madinah.

Di tempat ini, kita menyaksikan para jemaah begitu khusyuk untuk berzikir dan membaca Alquran.

Alhamdulillah, atas doa semua saudaraku, kami dapat dimudahkan salat subuh di belakang imam dan khusyuk berdoa.

Insyaallah, kita semua senantiasa diberikan kesehatan, limpahan rezeki dan Pilkada Wajo berlangsung dengan penuh kedamaian.

Madinah, 28 April 2018

Dr Haji Amran Mahmud

No More Posts Available.

No more pages to load.