Ketua IGI Barru Sampaikan Selamat Atas Rekor Muri Yang Diraih IGI Sulsel

oleh
oleh
Ketua IGI Barru Sampaikan Selamat Atas Rekor Muri Yang Diraih IGI Sulsel

MACCANEWS– Ikatan Guru Indonesia (IGI) Sulawesi Selatan berhasil tembus Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan  peserta terbanyak pada  pelatihan kompentensi guru berbasis Teknologi Informasi Dan Informasi (TIK) secara serentak di 24 Kabupaten /Kota se Sulawesi Selatan. Sabtu (28/4/2018). Muri sekaligus memberikan penghargaan tidak hanya  rekor indonesia tetapi rekor dunia.

Ketua IGI Kabupaten Barru Hamka Idris mengatakan, Keberhasilan tersebut berkat kerja keras seluruh pengurus dan pantia yang menggelar pelatihan Guru berbasis TIK di 24 Kabupaten/Kota se Sulawesi Selatan. “Kami atas nama pengurus IGI Barru menyampaikan selamat atas penghargaan MURI untuk IGI Sulsel, “ucapnya

Hamka Idris menambahkan, capaian ini sebagai pembuktian bahwa IGI merupakan organisasi yang berapiliasi mendorong peningkatan kompetensi guru.

Ia berharap, IGI Barru dapat memberikan manfaat dalam rangka meningkatkan kompetensi guru sebagai prasyarat dasar meningkatkan kualitas pendidikan.(Herdiman Tabi)

No More Posts Available.

No more pages to load.