MACCANEWS– Ichsan Yasin Limpo memang berebut dukungan dengan Nurdin Abdullah (NA) di Pilgub Sulsel. Tapi rivalitas tak lantas mengerdilkan hubungan kemanusiaan.
Itu sebabnya ketika Ichsan YL mendengar kabar duka atas musibah kecelakaan rombongan tim NA-ASS di sekitar Camba, Maros, tokoh kemanusiaan versi UNHCR PBB ini langsung menyampaikan ucapan dukanya.
Di lokasi kampanye keduanya di Lappariaja, Bone, Ichsan mengawali orasinya dengan mengajak warga untuk mengirimkan doa kepada korban kecelakaan.
“Sebelum saya memulai, terlebih dahulu saya mengajak kita semua untuk mengirimkan doa kepada saudara kita pendukung Bapak Nurdin Abdullah yang mengalami kecelakaan lalu lintas,” kata Ichsan Yasin Limpo.
Bagi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulsel ini, pilihan politik memang harus berbeda. Tapi untuk urusan kemanusiaan, semua adalah saudara kita.
“Memang pilihannya berbeda dengan kita, tapi untuk masalah kemanusiaan, mereka adalah saudara kita. Mari kita bersama mendoakan, dan mengirimkan Al-Fatihah,” terang Ichsan Yasin Limpo.
Seperti kabar yang marak beredar, relawan NA mengalami kecelakaan saat perjalanan ke Bone untuk menghadiri kampanye NA di Bone, Minggu (22/4/2018).
Di mobil tersebut, selain ada satu yang dikabarkan meninggal, juga beberapa rombongan lainnya sedang kritis di rumah sakit. (*)